Riset Aksi Aksesibilitas Layanan Publik Bagi Kelompok Rentan
Probolinggo, Senin 26 Agustus 2024
Pengadilan Negeri Probolinggo mendapat kunjungan dari Tim Badan Perencanaan, Pembangunan Daerah, Penelitian Dan Pengembangan (BAPPEDA LITBANG) Kota Probolinggo yang bekerja sama dengan Kelompok Disabilitas Kelurahan (KDK) Kota Probolinggo
guna melakukan riset aksi aksesibilitas layananan publik bagi kelompok rentan di Pengadilan Negeri Probolinggo. Kegiatan ini bertujuan untuk mengkaji aksesibilitas kelompok rentan yang ada di kantor Pengadilan Negeri Probolinggo dan merumuskan rekomendasi untuk mewujudkan Kota Inklusi.
Tim datang sekira pukul 12.00 WIB dan disambut oleh Sekretaris Pengadilan Negeri Probolinggo Bapak Hari Yulianto, S.E. yang didampingi oleh Plt. Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan Bapak Dwi Iwansusilo, S.H. dan Kepala Sub Bagian PTIP Bapak Moh. Samsul Ma'arif, S.E. serta Ibu Yosi Sinaga, A.Md. A.B. selaku staf sub bagian Umum dan Keuangan Pengadilan Negeri Probolinggo.
By Tim Humas PN Probolinggo 2024
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas